TINTANUSANTARA.CO.ID, JAMBI – Sehari paska ditetapkan oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Ketum DPP Partai Demokrat, H Mashuri Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi periode 2021-2026, Jumat 28 Januari 2022, pukul 09.00 WIB bersilaturrahmi bersama kader, pimpinan parpol dan tokoh masyarakat (Tomas).
Luar biasa, puluhan tokoh berpengaruh ini mengungkapkan rasa kesalutan mereka atas amanah dari Ketum AHY kepada Hamas panggilan populer H Mashuri.
“Salut dan bangga tidak bisa kami sembunyikan, ini adalah prestasi gemilang bagi Demokrat Jambi, karena diyakini Bang Hamas adalah figur sangat enerjik, sangst mumpuni dan sangat berpengalaman, dia bisa mengembalikan kejayaan dan kebesaran Demokrat,” ungkap Haji Ismail yang diamini mereka yang hadir.
Silaturrahmi yang dibalut dengan sarapan pagi itu, juga disampaikan ucapan selamat kepada Bang Hamas atas amanah Ketum AHY itu.
Spontan tomas dan para pimpinan parpol yang hadir memprediksi, keberhasilan Hamas memimpin partai berlambang merci di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah ini, bukan hanya mampu menguasai parlemen di 11 kabupaten/kota, tetapi akan mendulang kemenangan AHY calon presiden 2024 mendatang.
“Dengan kelebihan dan komitmen Mashuri, Demokrat Jambi akan mendulang kemenangan AHY sebagai Presiden RI periode lima tahun kedepan,” tambah H Ismail purnawirawan Polri itu dengan bangga.
Sementara itu, Abdul Qodir Umar, Anggota DPRD Bungo menilai akan bermunculan kepala daerah di Provinsi Jambi dari Demokrat kedepannya.
Bang Aqur, sapaan Abdul Qodir menilai selama ini di Provinsi Jambi, Demokrat terkesan belum serius berjuang untuk mendudukkan kadernya di lembaga eksekutif. “Ini adalah visi misi dan pemetaan Hamas pada uji kelayakan dan kepatutan 4 Januari lalu dihadapan Ketum, Sekjen dan Ketua BPOKK. Saya sangat yakin akan terwujud,” tegas Aqur.
Mashuri menanggapi komentar para tokoh, menyampaikan beberapa hal.
Pertama, bersyukur dan berterima kasih. Kepada Ketum AHY, Sekjen dan Ketua BPOKK yang sudah memberikan amanah tersebut.
Kedua, sebagai Ketua DPD Demokrat Jambi, dia akan berjuang sekuat tenaga bersama kader, pengurus dan simpatisan Demokrat untuk memenangkan Pileg, Pilpres dan Pilkada.
“Saya bersujud syukur atas nikmat ini dan berterima kasih kepada Tim Tiga amanah ini. Kita akan bergerak untuk memenangkan 3 agenda itu. AHY akan kita perjuangkan semaksimal mungkin untuk menang pada Pilpres 14 Februari 2024,” terangnya berapi-api.
Ada yang istimewa dalam silaturrahmi perdana ini, yakni hadir dan “terhipnotisnya” para unsur pimpinan parpol itu. Akankah mereka akan ikut bergabung ke Demokrat.
Signal itu sangat jelas, Ayatul Farit Ketua DPC PPP Kabupaten Bungo ketika diteriaki kata-kata Demokrat, spontan sambil berdiri dia memberikan isyarat merci dengan menggabungkan telunjuk dan jempol kedua tangannya, yang disaksikan Hamas dan semua tokoh saat itu.
Gerakan spontan ini membuat semua tokoh berteriak semangat sembari bertepuk tangan.
Hal ini juga disusul sebagian tokoh partai lainnya, ketika Hamas dan kader memberi isyarat merci saat berfose bersama, tanpa diminta mereka juga menunjukkan isyarat yang sama.
“Terima kasih atas apresiasi dan dukungan yang tinggi kepada saya dan Demokrat. Pintu Demokrat terbuka lebar untuk semua masyarakat, mari kita berjuang bersama,” pungkas Bupati Bungo dua periode itu tersenyum. (red)