Kapolres Gorontalo Pimpin Sertijab Kapolsek Mootilango: Momentum Penyegaran dan Penguatan Kinerja Polri di Wilayah Hukum Polres Gorontalo

Tintanusantara,co,id.Gorontalo — Kapolres Gorontalo, AKBP Ki Ide Bagus Tri, S.I.K., memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek Mootilango pada Senin (13/10/2025) pukul 10.00 WITA, bertempat di ruang Titimenga Mapolres Gorontalo.

Kegiatan yang berlangsung khidmat tersebut turut dihadiri oleh Wakapolres Gorontalo Kompol Wanda Dhira Bernard, S.I.K., M.Si., CPHR, para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran, perwira staf, serta pengurus Bhayangkari Cabang Gorontalo.

Pelaksanaan sertijab ini berdasarkan Keputusan Kapolda Gorontalo Nomor KEP/215/X/2025 tanggal 07 Oktober 2025, tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Gorontalo.

Dalam keputusan tersebut, jabatan Kapolsek Mootilango resmi diserahterimakan dari Ipda Uco Harun kepada Ipda Zulkifly M. Adam, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Gorontalo.

Pada prosesi sertijab, Kapolres Gorontalo memimpin langsung pengambilan sumpah jabatan, disertai penandatanganan berita acara dan Fakta Integritas, yang disaksikan oleh seluruh peserta upacara sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab jabatan baru.

Usai kegiatan resmi, acara dilanjutkan dengan ucapan selamat dan jabat tangan yang diawali oleh Kapolres Gorontalo bersama Ketua Bhayangkari, kemudian diikuti seluruh perwira dan anggota. Kegiatan diakhiri dengan foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan semangat baru dalam memperkuat pelayanan kepolisian di wilayah hukum Polres Gorontalo.

Kapolres Gorontalo dalam kesempatan itu menyampaikan harapannya agar pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri, melanjutkan program yang telah berjalan, serta terus meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan masyarakat di wilayah hukum Polsek Mootilango.

“Mutasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi untuk penyegaran dan peningkatan kinerja. Saya berharap pejabat baru dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab, profesional, dan menjaga amanah yang telah diberikan,” ujar Kapolres

Baca Juga

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini