Senin tanggal 17 Pebruari Tahun 2025
Penutupan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Mahasiswa Prodi Sarjana Terapan Gizi Dan Dietetika Dan Prodi Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan Politekes Kemenkes Gorontalo Tahun 2025.
Tempat Pelaksanaan Kegiatan Acara: bertempat di Aula Kantor Camat Limboto Barat Kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo Tahun 2025
Tema : Pencegahan Diabetes Melitus dan Implementasi Sanitasi Total berbasis masyarakat dengan pendekatan interprofessinal Education And interprofessinal Collaboration.
Penyelenggara Kegiatan Acara: Poltekes Kemenkes Gorontalo Tahun 2025: Dan Waktu Pelaksanaan Kegiatan Acara KKN Mahasiswa Poltekes Kemenkes Gorontalo Tahun 2025 Selama 18 hari, mulai tanggal 30 Januari sampai dengan berakhir tanggal 16 Pebruari Tahun 2025.
Mahasiswa Poltekes Kemenkes Gorontalo Yang melaksanakan kegiatan kuliah kerja nyata ( KKN ) berjumlah 81 orang masing-masing berasal dari dua program studi: yaitu sarjana terapan gizi dan dietetika berjumlah 41 orang dan Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan berjumlah 40 orang.
Giat Pelaksanaan Acara Penutupan atau penarikan Mahasiswa Poltekes Kemenkes Gorontalo Yang melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) dikecamatan Limboto Barat Tahun 2025 : Turut dihadiri Oleh Para Pejabat: Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Gorontalo, Drs.Nawir Tondako, M.E, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo, Ismail Akase, S.K.M, M.Kes, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( KB ) Kabupaten Gorontalo, Risnawati Arsyad, M.Si, Direktur Poltekkes Kemenkes Gorontalo, Anas Siru, M.Kes, Camat Limboto Barat, Ikram Andi Taufan Hurudji,S.IP, Sekcam Limboto Barat, Rahman U.Menu, S.IP, M.Si, Ketua Panitia Pelaksana: Paulus Pangalo, S.K.M, M.Kes, Kepala Puskesmas Limboto Barat, Fatmawati Palilati, S.K.M, M.Kes, Seluruh Kepala Desa berjumlah 10 orang, Dosen Pembimbing, H.Rusli Hasan, M.Kes, Seluruh Mahasiswa Poltekes Kemenkes yang selesai KKN berjumlah 81 orang dari dua program studi.
Selesai Menutup Kegiatan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Mahasiswa Poltekes Kemenkes Gorontalo Tahun 2025 : Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Gorontalo, Drs Nawir Tondako, M.E, ditemui Crow awak media mengatakan : Saya melakukan kegiatan penutupan / pelepasan 81 orang peserta KKN dari Poltekes Kemenkes Gorontalo.Program ini sudah 2 tahun berjalan, tentu kita berharap mudah mudahan program ini terus berlanjut karena memang masalah kesehatan menjadi perhatian kita, dan masih banyak masalah kesehatan kita harus kita tangani diwilayah Kabupaten Gorontalo.imbuhnya
Harapan: mudah mudahan keberadaan mahasiswa ini, selain dapat memotivasi warga masyarakat juga dan penyuluhan terus meningkatkan kesadaran. Silahkan mudah mudahan bagaimana kita menjaga kesehatan, Tutur : Drs.Nawir Tondako, M.E.
Ketua Panitia menyampaikan : Saya merasa bersyukur dengan kegiatan penutupan ini berjalan dengan lancar, dengan keberadaan mahasiswa yang menyebar di sepuluh desa yang ada di kecamatan Limboto Barat itu, minimal sedikit banyaknya telah memberikan kontribusi positif terhadap permasalahan kesehatan terutama sesuai tema kita angkat: yakni Pencegahan Diabetes Melitus dan juga pencegahan Stunting.Jadi kegiatan mereka didesa itu penyuluhan – penyuluhan, kegiatan demonstrasi untuk pemuatan Jamilan sehat, kegiatan Pembuatan makanan yang gizi seimbang untuk pencegahan Stunting, makan menu yang khusus untuk diabetes melitus: Pungkasnya Paulus Pangalo, S.K.M, M.Kes.
Harapan: mudah – mudahan keberadaan mahasiswa Poltekes Kemenkes ini, selain dapat memotivasi warga masyarakat juga dan penyuluhan terus meningkatkan kesadaran dalam bagaimana kita menjaga kesehatan.Imbuhnya, Paulus Pangalo, S.K.M, M.Kes.
Pewarta Anis Djuma
Editor Jujan pakaya