TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Tak pandang bulu, ruko yang ditempati Sekretariat Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Sarolangun yang berada di RT 14 Kelurahan Sarolangun Kembang Kecamatan Sarolangun digasak maling.
Satu unit motor milik Mario wartawan Metrojambi raib digondol maling beserta seragam IWO yang baru saja di tempah, sementara didalam sekretariat tersebut terdapat dua orang yakni Mario dan Hendry.
Akibat lengah dan lalai, serta terlalu sering bergadang malam bermain game, hingga tertidur pukul 04.00 Wib dini hari, dalam keadaan pintu ruko sekretariat IWO yang hanya tertutup tidak terkunci memudahkan orang untuk berniat jahat, kehilangan motor dengan gampang lantaran kunci motor milik Mario terletak dimotor, tanpa disadari motor yang terparkir didalam sekretariat IWO Sarolangun dipagi hari telah hilang digasak maling.
Mario beserta Hendry menjelaskan Jumat pagi sekira pukul 06.30 Wib maling beraksi mengambil motor Beat putih milik Mario, Mario dan Hendry yang terlelap tidur tidak menyadari dan terbangun pukul 07.30 Wib melihat motornya tidak ada lagi, lantas Mario bersama rekanya Hendry langsung melaporkan hal ini ke Mapolsek Kota Sarolangun.
“Motor dan seragam IWO hilang bang, saat itu kita tertidur, lantaran malamnya begadang main game, pintu Rolling hanya tertutup dan tidak terkunci, dan kunci motor saya beserta seragam IWO ada dimotor hilang” jelas Mario korban kehilangan motor.
Sementara Kapolsek Kota Sarolangun AKP Sumarno Berutu membenarkan laporan tersebut dan saat ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian, terkait insiden hilangnya satu unit motor Beat putih milik Mario wartawan post metro, Kapolsek berjanji akan segera melakukan penyidikan dan pengungkapan kasus kehilangan motor milik wartawan tersebut.
“Iya laporan kehilangan motor Mario di sekretariat IWO telah kita terima, olah TKP telah dilakukan anggota kita, kita akan Lidik insiden pencurian ini” jelas AKP Sumarno Berutu.
Selain itu Kapolsek Kota Sarolangun mengingatkan agar tidak lengah dan lalai, upayakan kunci ganda kendaraan disaat bepergian ataupun tidak dirumah.
“Kita harapkan warga selalu waspada dan hati-hati, upayakan beri kunci ganda pada kendaraan.” Kata Kapolsek Kota Sarolangun. (Red)