Personil Polres Sarolangun Jalani Tes Psikologi

TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Jajaran kepolisian Polres Sarolangun melalui bagian Sumber Daya kembali melakukan pembinaan kepada personil, kali ini pihaknya dibantu langsung Biro SDM Polda Jambi.
Dalam rangka melakukan tes psikologi bagi personil yang memegang senjata api (Senpi), Kamis (15/04/2021) kemarin di Aula Mapolres Sarolangun.
Hal itu sebagai upaya mencegah terjadi penyalahgunaan senjata api bagi anggota Polri khususnya personil Polres Sarolangun pada saat melaksanakan tugas.
Tes psikologi dipimpin langsung oleh Ketua tim (Katim) pelaksanaan tes dari Biro SDM Polda Jambi, Kompol Joko Suseno diikuti 2 anggotanya.
Kompol Joko Suseno menjelaskan bahwa setiap anggota Kepolisian yang akan dan telah memegang senjata api harus melalui proses ini.
“Tes psikologi wajib bagi calon maupun yang telah memegang senjata api, apabila dalam tes psikologi ini terdapat anggota Polres Sarolangun yang tidak memenuhi syarat, maka tidak boleh memegang senpi,” katanya, saat membuka pelaksanaan tes tersebut.
Peserta tes psikologi senpi terdiri dari personil Polres Sarolangun beserta jajaran Polsek yang diusulkan dari satuan kerja memakai senjata api (senpi) guna mendukung keperluan dinas.
Sementara itu, Kapolres Sarolangun AKBP Sugeng Wahyudiyono, menegaskan bahwa penggunaan senpi dilingkungan Polres Sarolangun harus sesuai prosedur, jangan sampai ada senjata beredar tanpa dokumen, apalagi sampai izinnya habis namun senjata tersebut masih dipegang oleh anggota.
“Setiap anggota pemegang senpi wajib mengikuti tahapan tes pemegang senpi meliputi tes psikologi, tes kesehatan kejiwaan serta tes lainnya, untuk antisipasi jangan sampai senpi jatuh ketangan yang salah, setiap anggota pemegang senpi harus lulus ujian,”katanya.(aji)