Membantu Masyarakat Terdampak Covid-19 Pemdes Mandiangin Tuo Buat Program Padat Karya Tunai Desa

TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Untuk bantu meringankan biaya hidup masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang sudah memasuki pada level 3 Pemerintah Desa Mandiangin Tuo kec Mandiangin, Senin (16/8/2021) melaksanakan Program Padat Karya Tunai Desa (PKTD).

Kepala Desa Mandiangin Tuo saat di konfirmasi di kantor desa mengatakan, langkah ini diambil karena ini memang suatu keharusan dan harus di anggarkan selama masa pandemi, “Ini kan suatu keharusan, selain bantuan langsung tunai dana desa padat karya tunai juga harus di laksanakan di Desa di masa pandemi ini.” Ujarnya.

Untuk anggaran padat karya sendiri di anggarkan dari Dana Desa di setiap tahap pencairan, dari tahap satu hingga saat ini tahap dua Pemerintah desa Mandiangin Tuo menganggarkan dana untuk kegiatan padat karya tunai desa.

“Untuk kegiatan hari ini adalah kegiatan padat karya tunai desa pada tahap dua sasaran kegiatan adalah membersihkan jalan lingkungan, membersikan turap Masjid At-Taqua, drainase dan jembatan gantung serta jalan usaha tani.” Paparnya.

“Kegiatan padat karya tunai desa di laksanakan di empat Kadus, yaitu Kadus Baluhan, Kadus Setangguk Remas, Kadus Sungai Gurah, dan Kadus Simpang Tige.” Katanya.

Koordinator lapangan Bambang Heriansyah saat di konfirmasi mengatakan, “Kegiatan padat karya tunai yang kita laksanakan hari ini dari data yang mendaftar ada 96 orang, dan nanti nya akan mendapat kan upah sebesar Rp 120.000, dan kegiatan padat karya tunai desa yang di laksanakan hari ini adalah hari yang pertama dan kegiatan padat karya tunai desa akan terus di laksanakan baberapa hari ke depan.” Pungkasnya. (An)

Baca Juga
spot_img

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini