BINDA Jambi Kembali kejar target Vaksinasi di Kabupaten Sarolangun

TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Jambi, kembali melaksanakan kegiatan Vaksinasi masyarakat dan pelajar dalam rangka membantu pemerintah Daerah kabupaten Sarolangun untuk mempercepat target pencapaian Vaksinasi yang di tetapkan oleh pemerintah pusat.

BINDA Jambi bekerja sama dengan dinas kesehatan kabupaten Sarolangun Jum’at kemarin kembali melaksanakan kegiatan Vaksinasi di beberapa kecamatan dalam wilayah kabupaten Sarolangun.

Kegiatan Vaksinasi dilaksanakan dari Pukul 08.00 sampai degan pukul 15.00 WIB, “Kegiatan Vaksinasi kemarin capaian sebanyak 250 dosis,” ujar Toyip saat di konfirmasi media ini melalui pesan WhatsApp Sabtu (20/11/2021) di jelaskan nya.

“Untuk pelaksanaan sekaligus kita laksanakan dibeberapa kecamatan dalam satu hari.” Kata nya.

Pelaksanaan dikantor Desa Semurung Kecamatan Air Hitam sebanyak 70 jiwa yang sukses di Vaksin, Vaksin yang digunakan jenis Sinovac realisasi Vaksin 700 dosis, Kegiatan di bantu lima orang Vaksinator dari Puskesmas Kecamatan Air Hitam.

Pada pelaksanaan di SMPN 5 Sarolangun ada sebanyak 100 pelajar yang sukses di Vaksin, untuk Realisasi vaksin nya sebanyak 80 dosis vaksin Jenis Sinovac, kita di bantu lima orang Vaksinator dari Puskesmas kecamatan Singkut.

Semetara kita juga melaksanakan kegiatan Vaksinasi di Pasar Pulau Pandan, alhasil ada sebanyak 100 jiwa yang sukses di Vaksin di Pasar Pulau Pandan, Vaksin yang di gunakan juga Jenis Sinovac, realisasi Vaksin nya sebanyak 100 dosis.

“Kita dibantu tujuh orang Vaksinator dari Puskesmas kecamatan Limun.”

“Sedangkan untuk kegiatan Vaksinasi yang kita laksanakan di kantor Desa Penarun ada sebanyak 68 jiwa yang sukses di Vaksin, realisasi Vaksin 68 dosis vaksin Jenis Sinovac, untuk kegiatan di kantor desa penarun kita di bantu oleh lima orang Vaksinator dari Puskesmas Limbur Tembesi.” Ucapnya.

“Kegiatan Vaksinasi akan terus setiap hari kita laksanakan hingga tanggal 23 November.” Pungkasnya

Penulis: Andra

Baca Juga
spot_img

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini