Warga Mandiangin Meminta Polres Sarolangun Usut Kasus PT SAM

TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Warga masyarakat Mandiangin yang tidak ingin di tulis namanya meminta agar pihak polres Sarolangun segera mengusut kasus PT Sumatera Agro Mandiri (PT SAM) yang telah di Laporkan LSM SP3LH dengan no surat Laporan 07f/LSM SP3LH/VII/2021, dan surat laporan tersebut di terima bagian intelkam yaitu Briptu Elvi.

“Kita minta agar laporan tersebut segera di tindak lanjuti, masuk laporan pengaduan tersebut pada tanggal 29 Juli 2021, yang menerima surat tersebut adalah Briptu Elvi, tapi sampai saat ini belum ada kejelasan.” Ucapnya.

“Kita berharap jangan laporan perusahaan saja yang cepat di proses tapi laporan masyarakat juga cepat di proses.” Pungkasnya.

Terkait hal ini Kasat Reskrim Polres Sarolangun AKP Rendy Reynaldi saat di konfirmasi melalui pesan WhatsApp, Sabtu (14/8/2021) belum menjawab  konfirmasi media ini sampai berita ini di tayangkan media ini masih menunggu jawaban nya. (An)

Baca Juga
spot_img

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini