Reses di Muara Limun, Hapis Hasbiallah: Bronjong Dibangun Tahun 2021

Reses Anggota DPRD Provinsi Jambi dari PKS H Hapis Hasbiallah di desa Muara Limun. Foto:Zulkarnain

TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Anggota DPRD Provinsi Jambi dari PKS dapil Sarolangun-Merangin, H Hapis Hasbiallah mengisi masa resesnya dengan menggelar pertemuan dengan masyarakat di desa Muara Limun, kecamatan Limun, Kabupaten Sarolangun, selasa (22/12/2020).

Reses kali ini, Hafis Hasbiallah yang juga ketua komisi I DPRD Pemprov Jambi didamping anggota DPRD Sarolangun dari Fraksi PAN, Hermis,S.sos serta dua dari fraksi PKS, Fadlan Kholik dan Siti Aisyah Harahap.

Dalam sambutannya, Hafis Hasbiallah menyampaikan ucapan terima kasih pada masyarakat yang antusias sambut kendatangannya. Dan meminta masyarakat mengusulkan rencana pembangunan yang sangat di butuhkan masyarakat.

“Usulkan rencana pembangunan yang benar benar di butuhkan untuk kita semua dan di ajukan dalam bentuk profosal, agar nanti sayo perjuangkan di provinsi sesuai dengan tupoksi sayo,” ucapnya.

Sedangkan perwakilan masyarakat desa Pulau Pandan dan Desa Muara Limun menyampaikan aspirasinya akan pentingnya pembuatan bronjong di kawasan pemukiman warga yang tinggal di pinggir sungai, supaya tebing tidak longsor di gerus air.

Menanggapi usulan warga tersebut, Hafis mengatakan pembangunan bronjong yang di hararkan warga itu akan di bangun pada tahun 2021.

“Insya Allah pembuatan bronjong yang diharapkan warga, tahun 2021 akan di kerjakan. Dan jika proses pengerjaannya nanti dilakukan, mari kita semua mengawasi dan menunjuk lokasi yg akan di bangun bronjong tersebut agar pembangunannya tepat pada sasaran yang diusulkan,” ucap Hafis. (zul)

Baca Juga
spot_img

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini