TINTANUSANTARA.CO.ID, KERINCI – Kontestasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2022 di Kabupaten Kerinci baru saja usai. Repal Saprianto. Sp.d. Unggul dari 4 Cakades, hal ini berkat dukungan masyarakat, pemilihan yang berlangsung di Gedung Paud Simpang Belui, Senin 07/11/22.
Pemilihan diikuti 5 Cakades:
1. Aprilmi : 134 suara
2. Dedi Aprizal : 134 suara
3. Anil Ampali : 98 suara
4. Repal Saprianto : 249 suara
5. Tony Yuverzal : 55 suara
Repal Saprianto Cakades no urut 4 mendapat hasil yang memuaskan dari 4 peserta Cakades yang ikut pilkades, memperoleh suara tertinggi, dengan perolehan suara 249.
Repal Saprianto: dalam hal ini saya tidak menyangka bisa terpilih menjadi Kepala Desa Simpang Belui. Keberhasilan ini berkat dorongan dukungan keluarga, warga, dan para sahabat. Yang memberi semangat dan suport.
“Dukungan masyarakat yang mempercayai saya hingga saya terpilih menjadi Kades Simpang Belui, untuk mengemban tugas sebagai penyambung lidah masyarakat.
“Kepada semua tim sukses harus bisa bersaing dengan sehat. Tidak bersikap berlebihan jika memenangi pemilihan, sekarang politik sudah selesai semua penduduk Simpang Belui adalah masyarakat saya,” tandas Repal.
Sambungnya, saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang memberi support dukungan.
“Alhamdulillah. Terimakasih terutama buat warga yang telah memilih saya, terimakasih sudah mempercayai saya untuk menjadi pemimpin desa. Insya Allah sesuai visi dan misi saya akan membuktikan kepada masyarakat agar desa kita menjadi maju dan masyarakat sejahtera,” tutupnya
Penulis: Wardizal