TINTANUSANTARA.CO.ID, SAROLANGUN – Dalam rangka acara pengukuhan calon anggota tetap pencak silat Nadlatul Ulama Pagar Nusa yang diselenggarakan pada hari Sabtu (23/10/2021) pukul 20.00 WIB di pondok pesantren Al-Fattah Desa Payo Lebar Singkut.
Acara tersebut di hadiri ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) cabang Sarolangun Aswan, komandan pasukan pasukan inti nasional Malik Ibrahim, komandan pasukan inti daerah Jambi Umaruk Ma’ruf, ketua Pc Pagar Nusa KH. Hajar Saputra, majelis pendekar pusat Pagar Nusa M. Sobirin dan ratusan pesilat Pagar Nusa Sekabupaten Sarolangun.
Pada beberapa rangakaian acara tersebut adalah kopasnas Malik Ibrahim mengukuhkan pengurus kopasda dan kopascab se provinsi Jambi, selanjutnya ketua pengurus cabang Pagar Nusa Sarolangun KH. Hajar Saputra mengukuhkan 185 orang calon anggota tetap pencak silat Nadlatul Ulama Pagar Nusa.
Acara tersebut belangsung lancar dan sukses serta dilengkapi dengan rangkaian penampilan-penampilan lainnya seperti penampilan jurus seni tunggal baku, jurus beregu dan senam munas pagar nusa serta di tutup dengan siraman rohani yang diisi oleh Dr. Imam Hambali. (zul)