Jakarta, Tintanusantara.co.id – 20 Januari 2026 SMP Fikri Jakarta kembali menyelenggarakan kegiatan Muhadhoroh yang berlangsung pada Selasa (20/1/2026). Kegiatan ini menjadi wadah pembinaan karakter, keterampilan berbicara di depan umum, serta penguatan nilai-nilai akhlak mulia bagi para siswa.

Muhadhoroh kali ini dipandu oleh Nailah selaku MC, dengan rangkaian acara meliputi pembacaan Al-Qur’an oleh Maulana, sambutan kelas oleh Nikesha, khutbah pertama oleh Royyan, khutbah kedua oleh Arvin, doa oleh Okka, serta sari tilawah yang disampaikan oleh Abeng. Kegiatan juga mendapatkan masukan dan evaluasi langsung dari Bu Zhafira A. S.Pd., Gr.
Dalam khutbah pertamanya, Royyan menyampaikan pesan penting tentang makna kecerdasan sejati bagi seorang pelajar.
“Menjadi siswa yang cerdas bukan hanya tentang pandai berbicara atau meraih nilai tinggi, tetapi juga tentang bagaimana kita menjaga akhlak, sikap, dan adab dalam kehidupan sehari-hari. Ilmu akan lebih bermakna jika dibarengi dengan akhlak yang mulia,” ujar Royyan.
Ia juga mengajak seluruh siswa SMP Fikri Jakarta untuk terus berani tampil, percaya diri, dan menjadikan Muhadhoroh sebagai sarana melatih mental serta kemampuan berdakwah sejak dini.
Sementara itu, Bu Zhafira A. S.Pd., Gr. dalam arahannya mengapresiasi penampilan para petugas Muhadhoroh yang dinilai semakin baik dan terstruktur. Ia menekankan pentingnya konsistensi latihan agar siswa tidak hanya mampu berbicara dengan baik, tetapi juga menyampaikan pesan yang bermanfaat.
Kegiatan Muhadhoroh ini sejalan dengan motto SMP Fikri Jakarta,
“Cerdas dalam kata, mulia dalam akhlak. Itulah SMP Fikri sesungguhnya.”
Dengan kegiatan rutin seperti Muhadhoroh, SMP Fikri Jakarta terus berkomitmen mencetak generasi yang berilmu, berakhlak, dan siap menjadi penerus bangsa yang berkarakter.
(Hendriyawan)


