HIMATARA, MTQ ke VIII Salah Satu Jalan Menuju Muratara Berhidayah

TINTANUSANTARA.CO.ID

MURATARA – Himpunan Mahasiswa Muratara (Himatara )yang sedang menuntut ilmu di Provinsi Jambi memberikan Apresiasi yang setinggi tingginya terhadap Pemda Muratara atas terlaksananya MTQ, tingkat Kabupaten Musi Rawas Utara yang ke VIII tahun 2022 ini.

Saat dikonfirmasi melalui telpon WhatsApp (wa) Sabtu (26/03) Ketua Umum Himatara Jambi, Insanurrohman menyampaikan saya atas nama Himatara merasa Bangga karena pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Musi rawas Utara sangat megah bahkan termegah se Sumsel untuk tahun 2022.

Dilanjut Insanurrohman yang juga adalah Mahasiswa Pakultas, Ilmu pemerintahan IAIN Sultan thaha Jambi itu, Semoga dengan MTQ ini dapat menghasilkan Qori dan Qoriah yang handal yang bila waktunya nanti mampu mewakili Kabupaten Muratara ke tingkat Provinsi dan Nasional.

Dari jauh kami keluarga besar Himatara slalu memberi suport dan Doa agar senantiasa para pemimpin kami dan seluruh masyarakat Kabupaten Muratara atas upayahnya yang secara terus menerus dan berkesinambungan melaksanakan Program yang berbasis Kemasyarakatan baik dari sisi peningkatan tarap ekonomi daerah maupun Iman dan Taqwa anak mudah Muratara.

Di akhir telewicara via telpon wa beliau berpesan kepada seluruh peserta MTQ tingkat Kabupaten Muratara ke VIII tahun 2022 ini, Bersainglah dengan baik demi Nama daerah kedepannya, apa lagi MTQ kali ini mengangkat tema “Cahayah Alquran Wujudkan Muratara Berhidayah”, maknanya sangat istimewa dan penuh dengan nilai nilai yang mencerminkan Budi pekerti yang luhur, tutup ia.

Jurnalis: Hanapi

Baca Juga
spot_img

BERITA TERBARU

Trend Minggu ini